Rapat koordinasi ini dibuka oleh Bapak Supriatna Adhisuwigno, S.T., M.T., selaku Direktur Politeknik Negeri Malang (Polinema) dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Bapak Uuf Brajawidagda, S.T., M.T., Ph.D., selaku Direktur MitrasDUDI terkait peran wakil direktur kerjasama dalam meningkatkan kemitraan dan penyelarasan dengan DUDI.
Kadin sebagai induk organisasi perusahaan dan organisasi pengusaha saat ini juga turut mendukung terjalinnya kerjasama antara Perguruan Tinggi Vokasi (PTV) dengan DUDI. Hal ini karena nantinya SDM dari lulusan PTV inilah yang akan melanjutkan roda ekonomi industri di masa depan.
Pada kesempatan ini para wakil direktur politeknik negeri se-Indonesia sejumlah 27 wakil direktur bidang kerjasama menandatangani Nota Kesepahaman dengan KADIN Indonesia.
FX Suryadi selaku Wakil Direktur Bidang Kerjasama Politeknik ATMI Surakarta pada kesempatan ini turut diundang untuk menjadi salah satu politeknik swasta yang ikut menandatangani nota kesepahaman Politeknik ATMI Surakarta dengan KADIN Indonesia dan Kadin Institute.
“Kami semua berharap agar pelaksanaan MoU ini tidak hanya sekedar tanda tangan, tetapi juga terdapat penguatan kegiatan Tridharma perguruan tinggi”, ukar Adi Mahfudz Wuaji, MBA., selaku Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia.
Leave a Reply