Politeknik Sugar Group Companies

Politeknik Sugar Group Companies merupakan kerjasama antara Yayasan Keluarga Besar Tunas Garuda – Sugar Group Companies bekerja sama dengan PT. ATMI BizDEC

untuk membangun sebuah politeknik yang berkualitas di Lampung Tengah.

Politeknik Sugar Group Companies didirikan untuk mampu meningkatkan ketrampilan di bidang teknik bagi anak muda, khususnya yang berasal dari daerah tersebut dan sekitarnnya, dan nantinya akan membuat pekerjaan industri menjadi lebih efisien.

Diharapkan dengan meningkatnya kualitas dan keterampilan anak muda di daerah tersebut dan sekitarnya, perusahaan dapat memenuhi kebutuhan tenaga terlatih di bidang agroteknologi sesuai dengan standar kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan dan dapat memilih tenaga-tenaga terbaik yang dapat mengembangkan perusahaan.